Bisnis Di Era New Normal, Ini 4 Ide Bisnis Yang Harus Anda Coba

Bisnis Di Era New Normal Ini 4 Ide Bisnis Yang Harus Anda Coba

Bisnis Di Era New Normal Ini 4 Ide Bisnis yang Harus Di Coba

Masa pandemi virus global Covid-19 memaksa semua orang untuk tetap tinggal di rumah. Dengan berdiam dirinya orang-orang di dalam rumah, hal ini sangat mengganggu proses pasar dan jual beli, sehingga banyak sekali pengusaha kecil yang terpaksa menggulung dagangannya saat ini.

Saat ini masa pandemi tersebut telah usai, dan berganti masa dengan era baru yang disebut New Normal. Selama masa New normal ini semua orang dipaksa menyesuaikan diri dengan kondisi dunia yang masih terasa labil, segalanya dibatasi namun ekonomi dipaksa untuk terus berjalan. Untuk mengatasi kegalauan saudara-saudara sekalian, di bawah ini saya akan uraikan beberapa ide bisnis yang bisa Anda coba untuk bertahan di era New normal.

  1. Pengajar Privat Online

Masa pandemi memaksa manusia untuk melakukan segala jenis pekerjaannya dari rumah, tidak terkecuali belajar. Dikarenakan datangnya masa pandemi sekolah-sekolah mengadakan pembelajaran jarak jauh, dan melakukan kegiatan belajar mengajar secara online. Dikarenakan kebiasaan baru dalam dunia pendidikan tersebut salah satu Bisnis Di Era New Normal yang dibutuhkan adalah guru privat, catatan harus memakai sistem online agar lebih mudah.

Bagi Anda yang merasa kebingungan harus memulai dari mana, langkah pertama bisa Anda mulai dengan memasukkan lowongan ke website-website penyedia jasa. Dengan muncul sistem baru tentu mereka juga akan membutuhkan banyak tenaga baru, jadi kesempatan untuk Anda terbuka sangat luas. Untuk memulai bisnis ini modal yang Anda perlukan jumlahnya adalah 0 Rupiah alias gratis, Anda hanya perlu memanfaatkan pikiran Anda sebaik mungkin.

  1. Bisnis Makanan Beku/Frozen Food

Ide Bisnis Di Era New Normal yang ke dua adalah berjualan makanan beku. Dengan pergerakan virus yang tidak bisa dilihat oleh mata tentu hal ini membuat orang-orang merasa ketakutan untuk keluar rumah, mereka akan berbondong-bondong mencari makanan dan mengumpulkannya di dalam rumah. Memanfaatkan ketakutan orang untuk ke luar rumah tentu menjadi salah satu keahlian para pelaku bisnis dan jasa jual beli, tentunya Anda tidak boleh tertinggal.

Orang yang takut ke luar rumah tentu akan memilih makanan yang awet,  untuk cadangan mereka selama berdiam diri di rumah. Makanan beku atau frozen food merupakan salah satu makanan awet yang hanya cukup dengan disimpan di dalam kulkas, hal inilah yang menyebabkan frozen food banyak diburu oleh pelanggan di masa New normal seperti saat ini. Berjualan Frozen food tidak membutuhkan modal banyak, hanya dengan kulkas dan listrik bisnis ini dapat Anda jalankan dari rumah.

  1. Katering Makanan Sehat Dan Baik Untuk Tubuh

Salah satu yang paling dicari dalam masa-masa pandemi adalah kesehatan. Untuk itulah Bisnis Di Era New Normal yang sangat cocok adalah bisnis makanan yang sehat, dengan menggabungkan dua kebutuhan pokok masyarakat yaitu makanan dan kesehatan tentu saja bisa dipastikan bisnis yang satu ini tidak akan gagal. Dilihat dari bagian mana pun tentu terlihat bisnis ini akan bertahan, sebab orang akan selalu membutuhkan kedua hal yang menjadi sumber bisnis ini.

  1. Bisnis Layanan Kesehatan Online

Layanan kesehatan adalah primadona dalam situasi seperti ini. Orang-orang tentu akan lebih membutuhkan kesehatan ketimbang rumah bagus, fashion yang bagus atau apa pun yang terkesan tidak penting demi kelangsungan hidupnya. Selama masa pandemi dan transisi seperti ini orang-orang akan lebih takut terserang penyakit, ketimbang takut kehabisan diskon toko barang mewah, oleh karena itu bisnis yang menjanjikan terakhir tentu saja bisnis di bidang kesehatan terlebih bisnis dilakukan dalam jaringan atau online.

Meski banyak sekali Bisnis Di Era New Normal yang bisa dijalankan, namun syarat keberhasilan pertama tentu saja kerja keras dari Anda sendiri. Dengan kerja keras dan kesempatan besar yang ada saya dapat memastikan bisnis Anda akan berjalan secara perlahan dan membesar dengan sendirinya.

Share artikel ini